Kebaktian Peneguhan Penatua Tahun Pelayanan 2023–2026
Pelayanan kita bersama dalam gereja ibarat tim pelari estafet. Kita berlari bersama dan kita juga berlari bergantian. Pada saat terjadi pergantian pelari, tongkat estafet diserahkan untuk dibawa oleh pelari selanjutnya ke titik berikutnya. Demikian seterusnya.
Apa yang kita saksikan dalam Kebaktian Minggu kedua Minggu, 26 Maret 2023 memiliki nuansa yang sama. Melalui proses pemilihan oleh jemaat dengan difasilitasi oleh Panitia Pemilihan Penatua sejak September 2022, para calon penatua yang terpilih pun diteguhkan oleh Pdt. Naya Widiawan Sudharmo. Ada 10 orang penatua yang baru diteguhkan untuk melanjutkan tugas-tugas pelayanan kemajelisan di GKI Perumahan Ctra 1 pada tahun pelayanan yang baru, bersama-sama dengan penatua lainnya yang masih menjabat. Di sisi lain, ada pula 4 orang penatua yang purna waktu pelayanan setelah menyelesaikan periode pelayanannya masing-masing, menyerahkan tongkat estafet pelayanan ke penatua-penatua berikutnya.
Kebaktian Peneguhan Penatua ini merupakan sebuah momen seremonial spiritual yang indah. Indah, karena mengingatkan kita sebagai manusia-manusia yang lemah. Namun, beroleh anugerah Allah untuk diajak menjadi rekan sekerja-Nya. Saat menyaksikan para saudara-saudara sepelayanan kita dalam diri:
1. Aminalai Wau
2. Darmanto
3. Frika Turnip
4. Hendro Purnomo Wibowo
5. Rudi Frans Gultom
6. Ruri Arumdati
7. Samuel Stefan Siahaya
8. Stephen Kurniawan Setiawan
9. Sugito Hardjo
10. Vanessa Geraldine Tomara
diteguhkan sebagai penatua, kita sekaligus menyaksikan dan merayakan anugerah Allah bagi kita semua, karena pelayanan, sejatinya adalah anugerah Allah bagi kita.
Bagi para penatua yang purna waktu pelayanan:
1. Jayadi Sucitra
2. Siwi Kristianti
3. Susiana Muliana
4. Wibawa Hidayat
kita pun melihat dan merasakan kasih dan kebaikan Allah yang mereka saksikan lewat pelayanan yang telah mereka tuntaskan, jejak-jejak pelayanan yang menjadi dasar pijakan bagi pelayanan-pelayanan selajutnya. Bagi mereka diserahkan ucapan dan tanda terima kasih yang disampaikan oleh Pdt. Naya Widiawan Sudharmo dan Pnt. J. Hadi Sucianto selaku Ketua Umum Majelis Jemaat 2022-2023.
Selamat menempuh tahun-tahun pelayanan ke depan bagi para penatua yang sudah diteguhkan. Juga, selamat menyelesaikan pelayanan sebagai penatua bagi mereka yang purna waktu pelayanan. Kita meyakini bersama bahwa di bagian manapun Tuhan menempatkan kita untuk melayani. Ia pasti menyertai dengan anugerah-Nya yang berlimpah.
Selamat melayani Tuhan selalu. Soli Deo Gloria.
Panitia Pemilihan Penatua