Selasa, 19 April 2022, BERANI TAMPIL BEDA
Selasa, 19 April 2022
_SELAMAT PAGI dan SALAM SEHAT!_
*BERANI TAMPIL BEDA*
_Lalu datanglah ia dan menurunkan mayat itu. _(Yohanes 19:38)
Beberapa teman Crista suka berkata kasar ketika sedang bermain. Mengucapkan kata-kata _sialan, tolol atau goblok_ sudah hal biasa bagi mereka. Namun, Crista tidak mau ikut-ikutan mengucapkan kata kasar seperti itu. Crista selalu diajarkan untuk berkata sopan. Itu sebabnya Crista terlihat tampil berbeda dengan yang lainnya.
Adik-adik, yuk kita membaca *Yohanes 19:38-42*! Setelah Tuhan Yesus mati, dua orang datang memberi bantuan.
Pertama, Yusuf, seorang kaya dari Arimatea. Ia percaya kepada Tuhan Yesus, tetapi dengan diam-diam karena takut kepada orang Yahudi. Ia menghadap Pilatus dan meminta mayat Tuhan Yesus utuk dikuburkan.
Kedua, Nikodemus, seorang Farisi, pemimpin agama Yahudi. Ia pernah bercakap-cakap dengan Tuhan Yesus disuatu malam.
Semula keduanya memang takut mengaku sebagai murid Tuhan Yesus, tetapi kemudian mereka berani berterus terang. Kini mereka tampil beda dengan yang lain. Mereka pun memakamkan Tuhan Yesus dengan baik.
Adik-adik, tampil beda demi kebaikan sangatlah terpuji. Murid Tuhan Yesus memang harus tampil beda. Dengan begitu, orang lain akan tahu bahwa murid Tuhan Yesus adalah orang-orang benar.
_Doa:_
Bapa di Surga, terima kasih untuk hari yang baru ini dan untuk FirmanMu yang mengajarkanku untuk berkata-kata dan bersikap baik dan benar, menuruti FirmanMu, sehingga orang lain tahu bahwa aku adalah anakMu.
Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.
Komentar