Jumat, 4 Febuari, TUHAN MENOPANG

Jumat, 4 Febuari, TUHAN MENOPANG

Jumat, 4 Febuari

SELAMAT PAGI dan SALAM SEHAT!

 

TUHAN MENOPANG

Ia melakukan apa yang benar di mata TUHAN dan hidup seperti Daud, bapa leluhurnya, dan tidak menyimpang ke kanan atau ke kiri. (2 Tawarikh 34:2)

 

“Selamat ya Sascha, Aileen!” kata teman-teman Sekolah Minggu. Sascha dan Aileen baru saja menang dalam lomba Cerdas Cermat Alkitab tingkat kota. Tidak disangka, Sascha yang pemalu itu ternyata memiliki pengetahuan Alkitab yang baik. 

“Aku kagum padamu, Sascha. Apa rahasianya?” tanya Aileen kagum. 

“Aku rutin membaca Alkitab setiap hari, Aileen. Mamaku yang mengajarkannya,” jawab Sascha kepada Aileen.

 

Adik-adik, kebiasaan Sascha yang setiap hari membaca Alkitab sungguh baik, ya. 

Yuk, kita baca 2 Tawarikh 34:1-3! Yosia menjadi raja pada usia 8 tahun. Nama Yosia berarti Tuhan menopang. Walaupun masih muda, Yosia adalah raja yang hatinya dekat dengan Tuhan. Saat Yosia berumur 16 tahun, ia mulai sungguh-sungguh belajar mengenal Allah. Ia menghancurkan berhala-berhala yang dulu disembah bangsanya. Ia juga membacakan kembali kitab Taurat, karena ia ingin seluruh umat Israel kembali mengikuti perintah-perintah Tuhan.

 

Adik-adik, kita bisa mendengar suara Tuhan yang menguatkan dan menasihati kita melalui Firman-Nya yang kita baca.

 

Doa:

Bapa disurga, terima kasih untuk hari yang baru ini dan untuk FirmanMu yang barusan kubaca, yang mengajarkanku bahwa dengan membaca FirmanMu dengan sungguh-sungguh, Engkau akan memberikanku hikmatMu kepadaku untuk bisa hidup baik dan benar.

Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.

Berita Terkait
Komentar
Tinggalkan Komentar